Mahasiswi Prodi S1 Bahasa Jepang terpilih menjadi wakil mahasiswa berprestasi (PILMAPRES) Universitas Widyatama

 

FITRAH M.MARWAH, mahasiswi Program Studi S1 Bahasa Jepang terpilih menjadi wakil mahasiswa berprestasi dari Universitas Widyatama yang akan diikut-sertakan pada ajang Pilmapres dari Ristek DIKTI 2019 yang diselenggarakan pada 13-14 maret 2019 di Kampus IKIP Siliwangi. Fitrah terpilih setelah melalui screening seleksi yang begitu ketat dilihat dari IPK, keterampilan berbahasa asing baik Inggris maupun Jepang, pengetahuan umum dan juga kemampuan public speaking. (Sumber : Program Studi S1 Bahasa Jepang Widyatama)

Mahasiswa terbaik hasil Seleksi Tingkat Perguruan Tinggi didaftarkan untuk mengikuti Seleksi Tingkat Nasional pada tanggal 1 s.d. 18 April 2019. Seleksi Tingkat Nasional akan dilaksanakan 2 tahap untuk menentukan Finalis dan Juara I, II, dan III Nasional dan akan dilakukan penganugerahan mahasiswa berprestasi pada 25 Juli 2019. (Sumber : http://pilmapres.ristekdikti.go.id/)