Artherapy Center Widyatama, Lembaga Pelatihan Kerja terbaik kedua se-Jawa Barat Mewisuda 26 Wisudawan

Artherapy Center Widyatama (ATC) didirikan sebagai wadah yang konkrit bagi sumbangsih keilmuan serta peran penanganan para penyandang disabilitas. Keberadaan ATC bagi masyarakat baik orang tua, pendidik, terapis penyandang disabilitas membuktikan bahwa sangat perlu bagi perkembangan penyandang disabilitas itu sendiri. Kegiatan yang berlangsung di Art Therapy Center Widyatama merupakan kegiatan pengembangan kemampuan anak berkebutuhan khusus meliputi behavior and life skill berbasis art & design.

Pada Kamis, 26 Januari 2023 Artherapy Center Widyatama melaksanakan wisuda dan pelepasan tamat belajar periode ke VI Tahun Akademik 2022/2023 pada 08.00 WIB bertempat di Gedung Serbaguna Universitas Widyatama. Dihadiri oleh Sri Juniati, S.E., MBA., Ketua Pembina Yayasan Widyatama beserta jajarannya, Dr. Anne Nurfarina, S.Sn., M.Sn., Founder dari ATC Widyatama, Prof. Dr. H. Dadang Suganda, M.Hum. Rektor Universitas Widyatama, Maliki, Ph.D., Direktur Penanggulangan Kemiskinan dan Pemberdayaan Masyarakat (BAPPENAS RI) yang sekaligus berkesempatan memaparkan orasi ilmiah tentang “Ketenagakerjaan Ramah Disabilitas dan Strategi Penjangkauan Creativepreneur yang Berkelanjutan” serta para tamu undangan lainnya.

Acara dibuka oleh Dadi Firmansyah, A.Md., Ketua dari ATC Widyatama, ia dengan bangga menyampaikan prestasi Artherapy Center Widyatama yang telah meraih  pencapaian sebagai Lembaga Pelatihan Kerja (LPK) terbaik kedua se-Jawa Barat dari 1530 LPK yang tersebar di seluruh Provinsi Jawa Barat.

Dadi Firmansyah, A.Md. Ketua ATC Widyatama
Dadi Firmansyah, A.Md. Ketua ATC Widyatama
“Kami mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Pemerintah Provinsi Jawa Barat, Dinas Ketenagakerjaan Provinsi Jawa Barat dan Kota Bandung, para Industri yang senantiasa membantu bekerjasama dan berkolaborasi, juga Yayasan Widyatama yang selalu mendukung semua program pendidikan di ATC berjalan dengan baik”. Tambah Dadi.

Pada Wisuda kali ini Artheraphy Center Widyatama meluluskan peserta didik dari program LPK dan Treatment Khusus sebanyak 26 orang, diantaranya; Jurusan Desain Grafis sebanyak 8 lulusan, Jurusan Seni Musik sebanyak 5 lulusan, Jurusan Kriya sebanyak 5 lulusan dan Program Treatment Khusus sebanyak 8 lulusan.

Karya dari peserta didik Artherapy Center Widyatama dari Program Treatment Khusus telah banyak dipamerkan pada kegiatan besar seperti Hari Disabilitas Internasional pada 2021 dan 2022 Kementerian Sosial RI dan Gedung Sate Jawa Barat, The Trans Luxury Hotel, acara 50 Tahun Anniversary PT. Indosat TBK dan Kegiatan amal yang dilaksanakan oleh Adara Relief Internasional.

Sri Juniati menyampaikan bahwa Widyatama merupakan kampus yang ramah terhadap para penyandang Disabilitas serta visi yang digagas oleh pendiri Widyatama Prof. Dr. Hj. Koesbandijah, AK. M.S., Ak (Ibu Koes) yaitu mencerdaskan kehidupan bangsa sangat relevan ditengah keterbatasan kepedulian terhadap penyandang disabilitas.

Sri Juniati, S.E., MBA., Ketua Pembina Yayasan Widyatama
Sri Juniati, S.E., MBA., Ketua Pembina Yayasan Widyatama
“Selamat kepada para pembelajar ATC Widyatama yang hari ini berhasil menyelesaikan studinya  dan kami salut terhadap orangtua yang sudah bersusah payah mendukung dan mempercayakan buah hatinya berkembang menemukan talentanya, mengasah skillnya di ATC Widyatama. Semoga semua jerih payah para siswa, orangtua, instruktur dan staf ATC Widyatama berbuah manis dimasa yang akan datang, dan saya percaya suatu saat nanti akan ada bagian dari yang hari menyelesaikan studinya muncul sebagai bintang yang bersinar terang di masyarakat kelak”. Ujar Sri Juniati saat menyampaikan sambutan.
Prosesi Pelantikan Wisudawan
Prosesi Pelantikan Wisudawan

Acara dilanjutkan dengan pelantikan lulusan oleh Ketua ATC serta pembacaan janji lulusan oleh para wisudawan (Davin, Betara dan Triana). Kemudian, perwakilan wisudawan dan orangtua wisudawan diberi kesempatan untuk memberikan sambutan dan rasa terimakasihnya kepada ATC Widyatama dan acara ditutup dengan persembahan karya dari para wisudawan.