500 Pelajar di Bandung dan Cimahi Ikuti Trial Class di Universitas Widyatama

Universitas Widyatama mengadakan ‘Opening & Greeting Trial Class‘ untuk para siswa SMA dan SMK di Bandung dan Cimahi yang dilakukan di Gedung Pusat Kegiatan Mahasiswa (PKM) Widyatama, pada Kamis, (12/10/2023). Sebanyak 500 siswa dari 82 SMA se-Bandung Cimahi mengikuti kegiatan yang baru pertama kali dilakukan oleh Universitas yang berada di Jalan Cikutra No 204 A. Kasubag bagian Marketing, Arief Noor Iman mengatakan konsep kegiatan ini yaitu mengundang para siswa-siswi di Bandung dan Cimahi untuk merasakan secara langsung atmosfer perkuliahan di Universitas Widyatama.

“Peserta akan diarahkan ke kelas-kelas untuk merasakan seperti apa kuliah di Widyatama sesuai dengan prodi yang ada disini,” ujar Arief saat ditemui di sela acara.

Arief Noor Iman saat diwawancara mengenai kegiatan Trial Class
Arief Noor Iman saat diwawancara mengenai kegiatan Trial Class

Dengan mengajak para pelajar berkeliling kampus dan melihat cara pembelajaran di kelas, kata Arief akan memberikan pertimbangan ketika akan melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi.

Sementara itu Rektor Universitas Widyatama, Prof.Dr.H.Dadang Suganda, M.Hum mengatakan melalui kegiatan ini para pelajar bisa mendapatkan kejelasan tentang profil Widayatma dan memberikan daya tarik untuk bisa berkuliah di Widyatama. Prof Dadang menyebutkan jika Universitas Widyatama memiliki berbagai prestasi baik akademik dan tidak abal-abal karena informasi yang diberikan bisa dipertanggung jawabkan.

“Mudah-mudahan adik-adik calon mahasiswa tidak salah pilih, supaya nanti ketika mereka kuliah ada semacam semangat untuk betul-betul ingin belajar dan menciptakan prestasi sehingga nanti lulusannya bisa punya modal untuk dia bisa sukses,” kata Prof Dadang.

Prof. Dadang saat Memberikan Sambutan dan Materi
Prof. Dadang saat Memberikan Sambutan dan Materi

Setiap generasi memiliki cara belajar yang berbeda dan dunia akademik pun harus bisa mengikuti dalam perkembangan bagi generasi Z yang mulai berkuliah saat ini.

Universitas Widyatama pun telah mempersiapkan tantangan ini dengan melakukan evaluasi kurikulum, mengevaluasi kompetensi dosen.

Prof Dadang menegaskan tujuannya perubahan zaman kemudian perubahan alam itu diakomodasikan dalam proses belajar mengajar.

“Kalau kami tidak mengevaluasi atau tidak mempersiapkan perubahan yang terjadi di dunia nyata tentu nanti ilmu yang diberikan kepada mahasiswa tidak lagi relevan, dan ketidak relevanan itu menjadi bumerang bagi kami. Dosen juga kami wajibkan untuk riset sehingga ilmunya betul-betul update,” tuturnya.

Prof Dadang mengatakan dunia ini akan terus berubah di masa depan, salah satunya adalah ekonomi digital dimana Universitas Widyatama pun memiliki program untuk update kurikulum, update infrastruktur, menguasai hal-hal yang berkaitan dengan digitalisasi bagaimana pun jadi platform yang harus diantisipasi kedepannya.

Sehingga dunia pendidikan di Universitas Widyatama tidak hanya melek akan pengetahuan teks book tetapi juga ilmu pengetahuan digitalisasi.

Adanya kegiatan Trial Class ini pun disambut positif oleh beberapa siswa dari SMAN 2 Cimahi.

Para Siswa Peserta Trial Class berfoto di depan Mainhall Universitas Widyatama
Para Siswa Peserta Trial Class berfoto di depan Mainhall Universitas Widyatama

“Acara ini membantu banget khususnya kelas 12 yang kebingungan untuk kuliah dimana. Di Trial Class ini saya jadi mendapatkan wawasan lebih terbuka terhadap Universitas Widyatama,” kata Aulia Zahra (17)

Hal serupa juga dirasakan oleh Delta yang baru pertama kali masuk ke dalam Universitas Widyatama.

“Fasilitas kampusnya lengkap dan bisa menambah wawasan terutama baru tahu kalau bisa daftar kuliah di Universitas Widyatama sebelum lulus,” kata Delta

 

Sumber : Tribun Jabar (https://jabar.tribunnews.com/amp/2023/10/12/500-pelajar-di-bandung-dan-cimahi-ikuti-trial-class-di-universitas-widyatama)