Multimedia University Malaysia dan Universitas Widyatama Implementasikan MoU Melalui Mapping Kurikulum

Kepala Biro Kerjasama Universitas Widyatama Viddi Mardiansyah, S.Si., M.T beserta beberapa Ketua Program Studi Universitas Widyatama mengunjungi Multimedia University Malaysia 11-14 Maret 2018.  Kunjungan tersebut dalam rangka menindaklanjuti kerjasama antara Universitas Widyatama dengan Multimedia University, khususnya beberapa Program Studi di Universitas Widyatama (UTama) dengan beberapa Program Studi di Multimedia University Malaysia (MMU).

Viddi menuturkan Dengan adanya hubungan kerjasama antar Perguruan Tinggi ini akan semakin meningkatkan kualitas, mutu serta pengakuan Universitas Widyatama baik secara Nasional maupun Internasional. Selain itu, dengan adanya kerjasama ini diharapkan seluruh civitas akademik yang ada di lingkungan Universitas Widyatama juga dapat merasakan dampak yang positif.

Bentuk kerjasama yang disepakati antara Multimedia University Malaysia dengan Universitas Widyatama Bandung meliputi Joint Degree atau Double Degree, Student Exchange juga Joint Research Collaboration yang dilakukan antar Dosen. Agenda utama kunjungan kali ini adalah mapping kurikulum antar Ketua Program Studi kedua belah pihak. Universitas Widyatama diwakili oleh Sriyani Violina, S.T., M.T (Ketua Program Studi S1 Teknik Informatika), Sri Lestari, Ir., M.T. (Ketua Program Studi S1 Sistem Informasi), Dr. Alvanof Z.M, S.T., M.M. (Ketua Program Studi D4 Desain Grafis), Fajar Persada Supandi, S.St., M.T (Ketua Program Studi D3 Multimedia).

Implementasi dari penandatanganan MoU dan mapping kurikulum ini menghasilkan optional development kerjasama antara lain :

  1. Transfer Credit/Credit Earnings (Maksimum Kredit yang diambil 20 Credit, dapat dimulai pada bulan Oktober atau Maret setiap tahunnya)
  2. Exchange Lecturer/Visiting Professor yang dapat dilaksanakan untuk kurun waktu 1-2 Minggu.
  3. Joint Supervision untuk Tugas Akhir Mahasiswa
  4. Program Internship di Industri (Telkom Malaysia) atau di Research Group yang ada di MMU

“Mapping kurikulum ini diharapkan dapat membuka wawasan Program Studi untuk lebih mempersiapkan para lulusan nya agar dapat bersaing di dunia Internasional”. Tambah Viddi pada sela wawancara di bilangan Jalan Cikutra No. 204 Bandung.