Mr. Takashi Memberikan Kiat Penting Menghadapi JLPT

Program Studi Bahasa Jepang Universitas Widyatama terus menerus memberikan “bekal” kepada mahasiswanya aga siap berkiprah dan bersaing untuk berkarir di Negeri Sakura. Salah satu program pembekalan yang diberikan yakni berupa bimbingan JLPT bagi mahasiswa Prodi Bahasa Jepang Universitas Widyatama yang diselenggarakan sabtu (22/9) bertempat di ruang rapat graha lantai 1. Hadir pada kegiatan tersebut Takashi sensei memberikan bimbingan kepada belasan mahasiswa Program Studi S1 dan D3 Bahasa Jepang Universitas Widyatama.

Mr. Takashi memberikan bimbingan kepada belasan mahasiswa Program Studi S1 dan D3 Bahasa Jepang Universitas Widyatama.

Japanese Language Proficiency Test (JLPT) atau Ujian Kemampuan Bahasa Jepang merupakan tes sertifikasi kemampuan bahasa Jepang sebagai aturan umum untuk orang yang menggunakan bahasa Jepang tetapi bukan penutur asli dari tingkat tertinggi N1 dan sampai tingkat terendah N5.

Sebagai persyaratan belajar dari universitas Jepang yang dibiayai pemerintah diperlukan JLPT. Hal ini telah menjadi standar penting sertifikasi kemampuan bahasa Jepang dan juga merupakan standar khusus pemeriksaan imigrasi Jepang. (Ed)