Mahasiswa Widyatama Torehkan Prestasi di Kompetisi Pajak Nasional 2019

Mahasiswa Widyatama Torehkan Prestasi di Kompetisi Pajak Nasional 2019
Mahasiswa berprestasi di Kompetisi Pajak Nasional 2019
Mahasiswa Fakultas Ekonomi (FE) Universitas Widyatama Venna Yolanda (0116101331), Dinar Fahira Karim (0117101090) dan Fidani Nuresa Kaesari (0117101018) berhasil meraih prestasi Juara Harapan. Didamppingi oleh Dosen FE Ibu Hesti Juni Tambuati Subing, S.E., M.Ak.

Dilansir dari Radar Cirebon TV. Kantor Wilayah (Kanwil) Direktorat Jenderal Pajak (DJP) Provinsi Jawa Barat II bersama Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Cirebon Satu dan Cirebon Dua bekerja sama dengan Universitas Swadaya Gunung Jati (UGJ) menggelar Cirebon Tax Festival.

Kompetisi Pajak Nasional (KPN) 2019 dengan mengusung tema “Sadar Pajak di Era Ekonomi Digital” berlangsung di Auditorium Universitas Swadaya Gunung Jati (UGJ) Jalan Pemuda, Kota Cirebon, Rabu (31/7/2019).

Kegiatan Kompetisi Pajak Nasional 2019 ini diikuti 23 universitas yang ada di Indonesia dan 20 Sekolah se-Wilayah III Cirebon.

Kepala Kanwil DJP Provinsi Jawa Barat II, Yoyok Satiotomo mengatakan kegiatan Kompetisi Pajak Nasional merupakan kegiatan rutin yang diselenggarakan, dalam perlombaan ini mengenai pengetahuan tentang perpajakan.

“Sehingga dengan kegiatan ini peserta dapat memperoleh wawasan yang luas mengenai dunia perpajakan beserta aturan-aturannya,” ujar Yoyok usai membukan KPN 2019.

Selain itu, lanjut Yoyok, dari KPN 2019 dapat mengukur juga kemampuan peserta dalam bidang perpajakan, dan melatih softskill dalam berkomunikasi maupun berbicara di hadapan publik.

“Dan sebetulnya, mahasiswa-mahasiswa ini adalah calon wajib pajak masa depan, dan mereka tentu akan mempraktekan pengetahuan tentang perpajakan yang mereka dapatkan di kehidupan yang nyata. Sehingga, mereka bisa menjadi wajib pajak yang patuh,” ungkapnya.

Menurut Yoyok, pengetahuan perpajakan yang mereka dapatkan dari kompetisi pajak nasional ini dapat juga disampaikan kepada wajib pajak.

“Dengan begitu, wajib pajak bisa makin patuh dalam membayar pajak,” terangnya.

Selain itu, tambah Yoyok, para mahasiswa mendapatkan kesempatan untuk Praktek Kerja Lapangan di KPP Pratama Cirebon Satu mapun Cirebon Dua.

“Untuk diluar Cirebon juga bisa melakukan praktek di KPP Pratama di wilayah Ciayumajakuning (Cirebon, Indramayu, Majalengka, dan Kuningan),” jelasnya.

Yoyok berharap, dengan adanya kegiatan ini semakin banyak mahasiswa yang sadar dan peduli pajak, serta dapat mempraktekan sesuai dengan tema saat ini Sadar Pajak di Era Ekonomi Digital.

Pada kompetisi ini mahasiswa Fakultas Ekonomi Universitas Widyatama Venna Yolanda (0116101331), Dinar Fahira Karim (0117101018) dan Fidani Nuresa Kaesari (0117101018) berhasil meraih prestasi Juara Harapan.

Semoga prestasi ini dapat meningkatkan motivasi mahasiswa lainnya untuk berprestasi lebih baik lagi di berbagai kompetisi.