Pembukaan Bursa Buku Murah, Expo Business Community Development, Pelatihan E-Journal, Kegiatan Sosial Donor Darah dan Posyandu di Universitas Widyatama

Dalam rangkaian kegiatan memperingati Lustrum ke-2 dan Hari Jadi Yayasan Widyatama ke-39, Selasa (8/11), pukul 10.00 WIB resmi dibuka Bursa Buku Murah, Expo Business Community Development, Pelatihan E-Journal, Kegiatan Sosial Donor Darah dan Posyandu oleh Rektor Bapak Dr. Mame S.Sutoko, Ir., DEA dengan pemukulan gong.

Dalam rangkaian kegiatan memperingati Lustrum ke-2 dan Hari Jadi Yayasan Widyatama ke-39, Selasa (8/11), pukul 10.00 WIB resmi dibuka Bursa Buku Murah, Expo Business Community Development, Pelatihan E-Journal, Kegiatan Sosial Donor Darah dan Posyandu oleh Rektor Bapak Dr. Mame S.Sutoko, Ir., DEA dengan pemukulan gong. Dalam sambutannya Rektor mengatakan sebagai sebuah institusi yang telah 39 tahun berdiri bukanlah waktu yang singkat. Pertumbuhan harus terus dilakukan guna menuju perkembangan ke arah yang lebih maju dengan diiringi pengembangan dan penerapan keilmuan sebagai bentuk kontribusi dan pengabdian terhadap masyarakat.

Sebelumnya Ibu Prof. Dr. Davidescu Cristiana selaku Ketua Pelaksana, dalam kata sambutannya memaparkan bahwa kegiatan ini merupakan salahsatu dari rangkaian kegiatan Peringatan Lustrum ke-2 dan Hari Jadi Yayasan ke-39 yang akan mencapai  titik puncak kemeriahan di malam Apresiasi UTama dan Pasar Rakyat yang akan digelar pada Sabtu (21/1) tahun 2012. Seminar Nasional  Fakultas Ekonomi Universitas Widyatama pada 27 Maret 2012 akan menutup rangkaian kegiatan peringatan yang ada. Acara pembukaan yang dihadiri oleh pimpinan yayasan dan rektorat ini diadakan di koridor GSG, dilanjutkan kegiatan ramah tamah dan pelaksanaan secara serentak kegiatan yang ada.(red)