Global Action For Healthy Without Drugs bersama Yayasan Sahabat Rekan Sebaya dengan Narasumber dr. Aisah Dahlan

Global action For Healthy Without Drugs

Jumat (30/8) Mahasiswa baru Universitas Widyatama Tahun Angkatan 2013/2014 melaksanakan Program Pengenalan Universitas atau PPU bertempat di Auditorium Widyatama di bilangan Cikutra. Hadir kurang lebih 1555 mahasiswa dengan menggunakan pakaian putih hitam tanpa atribut dengan wajah cerah menyambut status baru sebagai seorang mahasiswa. Kegiatan PPU yang akan digelar selama 5 (lima) hari ini, mahasiswa baru disuguhi dengan sosialisasi dan edukasi mengenai bahaya penyalahgunaan Narkoba dengan narasumber dr. Aisah Dahlan. dr. Aisah memberikan materi tentang berbagai macam narkoba yang ada di Indonesia dan efek samping penggunaan narkoba.Mahasiswa dengan sangat antusias mendengarkan dan menyimak mengenai penyuluhan narkoba tersebut. Acara dikemas sangat menghibur karena diselingi peragaan teater oleh mantan pecandu narkoba dan lagu-lagu yang memberikan wawasan dan himbauan menjauhi zat adiktif tersebut.

Global action For Healthy Without Drugs
dr. Aisyah sedang memberikan paparan tentang bahaya narkoba

Talkshow ini dihadiri pula oleh Ketua Badan Pengurus Yayasan Widyatama, Bapak T. Ontowiryo, S.E., MBA, Bendahara Yayasan Widyatama, Bapak Djoko Roespinoedji, S.E., Pg.Dip, Kepala Biro Marketing, Ibu Devy Mawarnie Puspitasari, S.E., M.M. dan Ibu Anna Yudiana, S.E., sebagai Level 2 Fungsional Placement Office dan Career Center.

Pada kesempatan ini pula, dr. Aisah tidak segan-segan untuk mengingatkan kepada seluruh mahasiswa UTama agar menjauhi dan tidak menggunakan narkoba karena efek samping dari penggunaannya. Kita harus hidup sehat tanpa menggunakan narkoba agar masa depan dan cita-cita dapat diraih setinggi mungkin.

Kegiatan ini ditutup dengan pemberian Cinderamata untuk Ibu dr. Aisah Dahlan sebagai narasumber dan Ibu Judiesty Johnny sebagai Pembina Yayasan Sahabat Rekan Sebaya oleh Kepala Biro Kemahasiswaan, Bapak Tezza Adriansyah Anwar, S.IP., M.M mewakili civitas Widyatama.